Ismail Haniyeh lakukan kunjungan ke Malaysia

Dalam rangka mencari dukungan politik terhadap sejumlah kasus Palestina, Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh lakukan kunjungan laur negeri ke Malaysia. Permasalahan penistaan Masjid Al-Aqsa, blokade Israel dan perluasan permukiman Ilegal akan menjadi topik utama di balik pertemuan tersebut.

BY Edited Wed,22 Jan 2020,11:17 AM

Gaza, SPNA - Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh, Selasa (21/01), melakukan kunjungannya ke Malaysia. Kunjungan tersebut dalam rangka menggelar pertemuan dengan sejumlah elit politik Malaysia, terutama sang Perdana Menteri, Mahathir Mohamad.

Dalam laporan kantor berita Hamas disebutkan bahwa Haniyeh dan delegasi yang berangkat ke Kuala Lumpur tersebut berusaha mencari dukungan internasional untuk melawan penjajahan Israel.

Sebelumnya Haniyeh juga kerap melakukan kunjungan luar negari ke sejumlah negara tetangga, termasuk Mesir, negara yang menjadi inisiator perdamaian antara militer Israel dengan pejuang Palestina di Gaza.

Gaza dikabarkan ingin menjalin hubungan yang lebih kuat dengan Malaysia. Bukan rahasia lagi bahwa Mahathir merupakan salah satu pemimpin dunia yang sangat vokal dalam menyuarakan dukungannya untuk Palestina.

Kasus penistaaan Masjid Al-Aqsa, blokade Israel di Gaza, perluasan permukiman ilegal Yahudi di Tepi Barat merupakan persoalan terupdate Palestina-Israel saat ini.

(T.HN/S: Qudspress)

leave a reply
Posting terakhir