Pemukim Israel Serang Rumah Penduduk Palestina di Timur Yatta

Penduduk Palestina meminta hak asasi manusia dan badan-badan internasional untuk turun tangan guna mengakhiri praktik para pemukim Israel, yang mencoba memaksa penduduk Palestina meninggalkan rumah dan tanah mereka, dengan tujuan merebut demi perluasan pemukiman.

BY Edited Sun,17 Jan 2021,09:40 AM

Yerusalem, SPNA - Para pemukim Israel menyerang rumah dan tempat tinggal penduduk Palestina di daerah Samri di Sha`b Al-Butm di Masafer Yatta, selatan Hebron, dengan perlindungan dari pasukan pendudukan.

Sumber lokal mengatakan bahwa pemukim Carmiel, Maon dan Avigal, yang dibangun di atas tanah penduduk Palestina di selatan Hebron, menyerang rumah penduduk. Mereka juga menyerang para pengembala dan sejumlah petani dari keluarga Jabarin dan Najjar, di Khirbet Sha`b Al-Butm dan Al-Tuwaimim. Tak cukup dengan itu, mereka melontarkan kata-kata tak senonoh kepada penduduk Palestina yang berusaha menghadapi dan memaksa mereka untuk pergi.

Penduduk Palestina meminta lembaga hak asasi manusia dan badan-badan internasional untuk turun tangan guna mengakhiri praktik para pemukim Israel, yang mencoba memaksa penduduk Palestina meninggalkan rumah dan tanah mereka, dengan tujuan merebut demi perluasan permukiman.

Daerah Khirbet Sha`b Al-Butm terletak di Masafer Yatta, berbatasan dengan Khallat al-Daba di timur, dan berbatasan dengan jalan pintas nomor 317 di sebelah barat, dan dengan desa al-Qawwis dan al-Karmel di sebelah utara, dan sedangkan dari arah selatan juga berbatasan dengan desa Quawis dan al-Karmel.

Luas Khirbet Sha`b Al-Butm  sekitar 11 hektar, dan mata pencaharian penduduknya bergantung pada ternak, dengan jumlah hewan ternak di Khirbet sejumlah 443 ekor. 8,2 hektar merupakan tanah pertanian yang mencakup satu hektar lahan yang ditumbuhi pepohonan, sedangkan sisanya digunakan sebagai lahan penggembalaan hewan.

(T.NA/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir

Israel Hancurkan Tempat Tinggal Palestina di Masafer Yatta

Koordinator Komite Nasional dan Rakyat Anti Tembok dan Permukiman, Ratib Jabour, mengatakan bahwa pasukan pendudukan Israel menghancurkan sejumlah rumah, kandang binatang ternak, kamar mandi, dan tempat pembuatan roti di daerah Al-Fakhit dan Markaz, sebelah timur Masafer Yatta.