Pesawat Tempur Israel Mengebom Sejumlah Tempat di Gaza

Pesawat tempur Israel juga mengebom sebuah tempat di pinggir laut sebelah barat kota Khan Younis. Serangan udara pasukan pendudukan Israel menyebabkan ledakan besar, yang menyebabkan kerusakan materi pada berbagai fasilitas milik sejumlah penduduk.

BY Edited Mon,13 Sep 2021,10:46 AM

Yerusalem, SPNA - Pesawat tempur pendudukan Israel, pada subuh Senin (13/09/2021), menyerang sejumlah titik sasaran di Jalur Gaza. Namun, sebagaimana dilansir dari Palinfo, belum ada korban jiwa yang dilaporkan sejauh ini.

Pesawat tempur pendudukan Israel dilaporkan menyerang sebuah tempat milik kelompok perlawanan Palestina di timur Rafah, di selatan Jalur Gaza.

Pesawat-pesawat tempur pendudukan Israel juga membom sebuah situs di Jalur Gaza utara, sementara kapal-kapal angkatan laut pendudukan Israel menargetkan pantai daerah itu dengan senapan mesin berat.

Pesawat-pesawat tempur pendudukan juga mengebom sebuah situs perlawanan di timur Khan Younis dengan sejumlah rudal.

Sementara itu, pasukan kelompok perlawanan Palestina membalas dengan menembakkan roket darat ke arah pesawat pendudukan Israel.

Sejumlah pesawat tempur menyerbu sebuah tempat di sebelah barat Deir al-Balah dengan sejumlah rudal.

Pesawat tempur Israel juga mengebom sebuah tempat di pinggir laut sebelah barat kota Khan Younis. Serangan udara pasukan pendudukan Israel menyebabkan ledakan besar, yang menyebabkan kerusakan materi pada berbagai fasilitas milik sejumlah penduduk.

Satu hari sebelumnya, pada Minggu pagi (12/09/2021), sebagaimana dilansir dari Palinfo, melancarkan serangan terhadap sejumlah sasaran di Jalur Gaza.

Beberapa pesawat tempur pendudukan Israel membom dengan berbagai rudal sebuah tempat di dekat taman Kamp Al-Maghazi di Jalur Gaza tengah menggunakan sejumlah serangan udara.

Sebagaimana diberitakan Palinfo, sejumlah helikopter Israel juga menyerbu sebuah tempat di barat Khan Yunis, Jalur Gaza selatan. Pesawat pendudukan Israel juga mengebom sebuah tempat di jalan pantai barat Rafah menggunakan beberapa serangan udara.

Serangan bom pendudukan Israel juga menargetkan peternakan unggas di kawasan Al-Salam di perbatasan Palestina-Mesir di Rafah. Selain kerusakan parah, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.

(T.FJ/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir