Israel Tangkap 10 Penduduk Sipil Palestina di Yerusalem

Konfrontasi ini terjadi hanya beberapa jam setelah Menteri Luar Negeri Israel, Yair Lapid, mengunjungi kawasan Bab Al-Amoud di Yerusalem Timur yang diduduki.

BY 4adminEdited Mon,04 Apr 2022,01:47 PM

Yerusalem, SPNA - Polisi penduduk Israel, pada Minggu (03/04/2022), mengatakan bahwa pihaknya telah menangkap 10 orang di kawasan Bab Al-Amoud, di Yerusalem.

Sementara itu, sejumlah video menunjukkan bentrokan dengan aksi kekerasan yang dilakukan pasukan pendudukan Israel, di mana polisi pendudukan Israel menggunakan tongkat dan gas air mata.

Bulan Sabit Merah Yerusalem, melaporkan, pada Minggu malam, bahwa sebanyak 19 penduduk sipil Palestina terluka akibat peluru karet dan pemukulan yang dilakukan pasukan pendudukan Israel selama konfrontasi dengan polisi Israel di daerah Bab al-Amud di Yerusalem.

Polisi pendudukan Israel menuduh para pengunjuk rasa Palestina melemparkan botol dan batu ke arah petugas keamanan.

Konfrontasi ini terjadi hanya beberapa jam setelah Menteri Luar Negeri Israel, Yair Lapid, mengunjungi kawasan Bab Al-Amoud di Yerusalem Timur yang diduduki.

Bab Al Amud merupakan salah satu pintu masuk utama ke kota tua Yerusalem. Gerbang ini dibangun pada tahun 1537 pada masa pemerintahan Turki Usmani.

Sejak menjelang Ramadhan hingga saat ini, kekerasan yang dilakukan pasukan pendudukan Israel semakin meningkat, termasuk di Yerusalem. Pada Sabtu (02/04/2022), tiga penduduk Palestina, meninggal dunia dalam operasi keamanan yang dilakukan oleh unit khusus polisi pendudukan Israel di Tepi Barat.

Sebelumnya, pada awal April, Pusat Studi Tahanan Palestina, melaporkan bahwa otoritas pendudukan Israel selama bulan Maret 2022 terus meningkatkan kampanye kekerasan dan penangkapan terhadap penduduk Palestina, di mana tercatat sebanyak 470 penangkapan terjadi, termasuk 64 anak-anak dan tujuh perempuan.

(T.FJ/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir