Bilal Kayed Dan 5 Orang Tahanan Lain Melanjutkan Mogok Makan.

BY Mahmoud Abu ShariaEdited Sat,20 Aug 2016,07:12 AM

Bilal Kayed Dan 5 Orang Tahanan Lain Melanjutkan Mogok Makan.

Jalur Gaza – SuaraPalestina – 6 orang tahanan Palestina melanjutkan mogok makan untuk memprotes kebijakan Israel yang mengkriminalkan mereka tanpa ada alasan yang jelas.

Diantara tahanan tersebut adalah Bilal Kayed. Ia telah mogok makan selama 66 hari untuk menolak kebijakan Israel yang menjadikannya tahanan administratif setelah menjalani masa tahanan selama 14 tahun.

Para tahanan yang menjalani mogok makan saat ini dalam kondisi memprihatinkan. Mereka hanya mampu berjalan dengan kursi roda, muntah darah serta berbagai masalah lain yang mengancam nyawa mereka.

Diantara tahanan tersebut adalah:

1.     Bilal Kayed.  mogok makan sejak tanggal 15/6/2016.

2.   Muhammad Bulbul, mogok makan sejak 4/7/2016.

3.   Mahmud Bulbul, mogok makan sejak 1/7/2016.

4.   Iyad Harimi, mogok makan sejak 11/7/2016.

5.   Malik Qadhi, mogok makan sejak 11/7/2016

6.   Walid Musalamah, mogok makan sejak 18/7/2016.

Puluhan tahanan lain juga melakukan hal yang sama dalam rangka mendukung Bilal Bayed dan kawan-kawan.

Sebelumnya pihak penjara telah melarikan Mahmoud Balbul dan Malik Qadhi ke rumah sakit Ramallah karena kondisi kesehatan keduanya yang semakin memburuk.

leave a reply