Kemekes Gaza: Jasad Para Syuhada yang Tertimbun Bangunan Mulai Membusuk

“Israel sengaja mematikan seluruh aspek kehidupan di Jalur Gaza dan memaksa warganya untuk mengungsi secara paksa,” tulis Uero-Med.

BY 4adminEdited Mon,27 Nov 2023,02:30 PM

Gaza, SPNA – Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza, Senin (27/11/2023), mengatakan terdapat banyak jasad para syuhada korban agresi Israel yang tertimbun di bawah reruntuhan bangunan hancur, mulai membusuk.

Pemantau Hak Asasi Manusia Euro-Mediterania (Euro-Med), Sabtu (25/11/2023), mengatakan bahwa banyaknya jasad di jalanan dan di bawah bangunan, yang belum dievakuasi akan menyebabkan “bencana kesehatan besar.” Dilansir dari aawsat.com.

Euro-Med dalam pernyataannya juga menyampaikan bahwa jumlah warga hilang yang tercatat sampai saat ini berjumlah 4.150 orang.

Di samping itu, Organisasi yang bermarkas di Jenewa, Swiss, tersebut juga memperingatkan akan konflik kemanusiaan yang semakin hari semakin parah di Gaza. Hal yang disebabkan oleh kelangkaan air bersih dan putusnya aliran listrik.

Kondisi tersebut akan menyebabkan mudahnya tersebar wabah penyakit.

Di hari ke 50 dari awal konflik Pejuang Palestina-Israel pecah, Gaza sama sekali tidak memiliki layanan minimum untuk mencari korban yang berada di bawah reruntuhan bangunan. Putusnya aliran listrik juga menyebabkan kulkas manyat tidak bisa dioperasikan.

“Israel sengaja mematikan seluruh aspek kehidupan di Jalur Gaza dan memaksa warganya untuk mengungsi secara paksa.” Tulis Uero-Med.

(T.HN/S: Aawsat)

leave a reply