Di tengah krisis politik di Israel, Netanyahu bertemu para pejabat tinggi AS

Kushner dan Greenblatt mengunjungi Israel sebagai bagian dari kunjungan Timur Tengah yang lebih luas menjelang pertemuan -yang disponsori AS- di Bahrain, yang dimaksudkan untuk memikat investasi ke wilayah Palestina.

BY 4adminEdited Fri,31 May 2019,10:30 AM

MEMO - Yerusalem

Yerusalem, SPNA - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu pada hari Kamis (30/05/2019) bertemu dengan Jared Kushner, penasihat senior dan menantu Presiden AS Donald Trump, dan Jason Greenblatt, utusan Timur Tengah Trump, Anadolu Agency melaporkan.

Kushner dan Greenblatt mengunjungi Israel sebagai bagian dari kunjungan Timur Tengah yang lebih luas menjelang pertemuan -yang disponsori AS- di Bahrain, yang dimaksudkan untuk memikat investasi ke wilayah Palestina.

Gedung Putih menggambarkan pertemuan mendatang di Manama sebagai fase pertama dari "Kesepakatan Abad Ini", sebuah rencana perdamaian Palestina-Israel yang isinya belum diumumkan kepada publik.

Pada bulan April, Kushner mengatakan bahwa rincian rencana akan diumumkan setelah bulan Ramadhan.

Media Israel, melaporkan pada hari Kamis bahwa penguman tersebut bisa ditunda setelah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu gagal membentuk pemerintah koalisi, mendorongnya untuk mengumumkan pemilihan secepatnya pada bulan September.

"Kushner mengira dia datang ke Yerusalem untuk bertemu seorang perdana menteri," lapor Haaretz. "Sebagai gantinya, dia bertemu dengan seorang pria yang dipaksa untuk merencanakan kampanye pemilihan ulang keduanya tahun ini."

Menurut surat kabar itu, krisis politik dapat berakhir dengan melecehkan rencana perdamaian pemerintahan Trump.

Dijadwalkan konferensi di Manama akan digelar pada 25 dan 26 Juni mendatang yang akan dipimpin oleh Kushner dan Greenblatt.

Arab Saudi, Uni Emirat Arab dan Qatar semuanya telah mengumumkan niat mereka untuk mengambil bagian dalam acara tersebut.

Berdasarkan kebocoran informasi di media Israel, rencana perdamaian Trump akan menyerukan kepemimpinan Palestina untuk membuat konsesi kepada Israel mengenai status Yerusalem dan hak-hak pengungsi Palestina.

(T.RA/S: MEMO)

leave a reply
Posting terakhir