Israel: Pejuang Palestina miliki 10.000 roket siap ditembakkan ke Israel 

Israel mengklaim pejuang Palestina memilik lebih dari 10.000 roket yang siap ditembakkan ke Israel. Senjata jarak jauh tersebut sebagiannya adalah hasil selundupan dari luar.

BY 4adminEdited Wed,05 Jun 2019,07:56 PM

Tel Aviv, SPNA - Pejabat keamanan Israel dalam sebuah wawancara dengan salah satu koran Amerika, The Wall Street Journal, mengatakan bahwa pejuang Palestina telah memproduksi kembali sejumlah roket yang pernah ditembakkan ke Israel dalam pertempuran terakhir dengan Israel.
Misil jarak jauh itu menurut media Amerika tersebut merupakan barang selundupan dari luar Palestina. Sebagian lainnya juga diproduksi di Palestina Sendiri.
Media tersebut juga mengklaim bahwa pejuang Palestina hari ini memiliki lebih dari 10.000 roket yang siap ditembakkan ke Israel.
Ziyad Al-Nakhaleh, Sekretaris Jenderal gerakan Jihad Islami Palestina, pekan lalu mengatakan bahwa pejuang Palestina sanggup menembakkan 1000 roket ke Israel setiap harinya jika perang kembali pecah.
Di antara roket tersebut, menurut pengakuan petinggi Jihad Islami tersebut, beberapa di antaranya sanggup menerbangkan setengah ton bahan peledak.
(T.HN/S: Qudsn)

leave a reply
Posting terakhir