Otoritas Interim Aljazair Umumkan Jadwal Pemilihan Umum Presiden

Presiden interim Aljazair, Abdul Qadir bin Shalih meminta rakyat untuk menyukseskan pemilu yang akan digelar pada Desember mendatang.

BY 4adminEdited Mon,16 Sep 2019,01:24 PM

Algiers

Algiers, SPNA - Presiden interim Aljazair, Abdul Qadir bin Shalih, Minggu (15/09/2019), mengumumkan bahwa jadwal pemilu presiden akan berlangsung pada Desember mendatang.

Dalam pengumuman yang ditayangkan melalui televisi resmi Aljazair, Abdul Qadir mengatakan, "Saya telah memutuskan bahwa pemilu akan berlangsung pada 12 Desember 2019."

Dalam hal ini, ia mengajak warga untuk bekerja sama dalam menyukseskan pemilihan kepala negara nantinya. "Saya mengajak rakyat Aljazair untuk menjadikan hari itu sebagai kesempatan untuk menentukan masa depan yang lebih baik bagi negara ini."

Presiden peralihan Aljazair ini mengatakan bahwa dirinya telah memerintahkan semua perangkat negara untuk bekerja maksimal mungkin demi menyukseskan pesta demokrasi rakyat.

Menurutnya, kesuksesan pemilu nanti akan membantu Aljazair keluar dari semua tantangan yang ada di depan mata. Baik itu tantangan ekonomi, sosial atau tantangan yang datang dari luar.

Abdul Qadir diangkat pada Maret 2019 lalu menjadi presiden interim pasca pelengseran Abdelaziz Bouteflika. Berdasarkan undang-undang yang ada, ia tidak dapat maju mengajukan diri sebagai salah satu calon dalam pemilu Desember nanti.

(T.HN/S: Skynewsarabia)

leave a reply
Posting terakhir