Diprotes Warga, Israel Bongkar Pemakaman Palestina di Jaffa Untuk Bangun Perumahan

Dilansir Skynews (09/06) buldoser yang dilindungi pasukan IDF membongkar paksa  pemakaman tua al-Is’af untuk membangun perumahan di lokasi tersebut. Warga berupaya menghentikan aktivitas pembongkaran tersebut namun pasukan Israel berupaya mencegah warga agar tidak masuk ke lokasi.

BY Edited Tue,09 Jun 2020,01:57 PM

Jaffa, SPNA -  Pemerintah Israel dilaporkan kembali membongkar pemakaman warga Palestina di kota Jaffa untuk membangun perumahan.

Dilansir Skynews (09/06) buldoser yang dilindungi pasukan IDF membongkar paksa  pemakaman tua al-Is’af untuk membangun perumahan di lokasi tersebut. Warga berupaya menghentikan aktivitas pembongkaran tersebut namun pasukan Israel berupaya mencegah warga agar tidak masuk ke lokasi.

 Salah satu warga berkata kepada Skynews: “Sebelum membongkar pemamakan al-Is’af, Israel juga sudah membongkar pemakaman Salamah. Operasi pembongkaran maqam dilakukan dengan persetujuan dan berdasakan keputusan pengadilan Israel.”

Berdasarkan keterangan pemerintah Palestina, pemerintah zionis  telah meratakan belasan kuburan Palestina dengan tanah sejak pendudukan Palestina tahun 1948. Mereka  lalu membangun jalanan, meuseum, pertokoan tanpa peduli jika perbuatan melanggar hukum dan norma.

(T.RS/S:Skynews)

leave a reply
Posting terakhir

Israel bangun 14.864 perumahan baru di Tepi Barat

Dewan Permukiman Gush Etzion, Kamis pagi (04/10/2018) mengumumkan baru saja menyelesaikan rencana pembangunan 14.864 perumahan baru Israel di wilayah Gush Etzion, yang terletak antara Bethlehem dan Hebron, Tepi Barat.