Iran Tangkap 4 Kelompok Mossad yang Ingin Lakukan Aksi Teroris

Kementerian Pertahanan menjelaskan bahwa kelompok tersebut aktif di Provinsi Azerbaijan Barat, Teheran, dan Hormozgan. Kelompok ini memiliki kontak video langsung dengan agen Mossad, dinas intelijen otoritas pendudukan Israel, untuk menjelankan upaya teror dan makar terhadap pasukan dan pemerintahan Iran.

BY 4adminEdited Sat,24 Dec 2022,01:39 PM

Teheran, SPNA - Kementerian Pertahanan Iran, pada Kamis (22/12/2022), mengumumkan penangkapan empat kelompok yang berafiliasi dengan Mossad Israel.

Kementerian Pertahanan menyatakan, dalam pernyataan pers, bahwa pasukan keamanan Iran menangkap anggota kelompok-kelompok tersebut, setelah upaya profesional dan tak kenal lelah yang dilakukan pasukan Iran.

Entitas pendudukan Israel dalam beberapa pekan terakhir telah mencoba mengeksploitasi dan menciptakan kerusuhan di sejumlah wilayah di Iran, serta mengarahkan empat kelompok operasional untuk melakukan aksi teroris.

Kementerian Pertahanan bahwa aparat keamanan menangkap anggota kelompok-kelompok ini sebelum melakukan tindakan apa pun.

Pada Oktober lalu, pemerintah Iran mengumumkan penangkapan 10 agen Mossad Israel di sejumlah termpat di Iran.

Kementerian Pertahanan menjelaskan bahwa kelompok tersebut aktif di Provinsi Azerbaijan Barat, Teheran, dan Hormozgan. Kelompok ini memiliki kontak video langsung dengan agen Mossad, dinas intelijen otoritas pendudukan Israel, untuk menjelankan upaya teror dan makar terhadap pasukan dan pemerintahan Iran.

“Anggota kelompok tersebut membakar mobil dan sejumlah rumah orang yang terkait dengan dinas keamanan. Mereka menerima uang tunai dengan mengambil gambar dan mengirimkannya ke agen Mossad,” kata Kementerian Pertahanan Iran.

Kementerian Pertahanan Iran menyatakan bahwa jaringan kelompok ini mencoba menghancurkan dan membunuh anggota pasukan keamanan dan agen intelijen Iran, tetapi usaha ini berhasil dicegah.

(T.FJ/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir
Lebanon tangkap 4 agen mossad

Lebanon tangkap 4 agen mossad

Divisi informasi Kemanan Lebanon beberapa hari lalu berhasil membongkar kedok jaringan yang terdiri dari 3 orang yang diduga terlibat dengan Mossad.