Israel Instruksikan Warganya Segera Angkat Kaki Dari Negara Arab

“Akibat perang yang masih terus berlangsung, aksi demo anti-Israel meningkat dalam beberapa hari terakhir di beberapa negara khususnya di negara-negara Timur Tengah. Warga Israel juga dilarang melakukan perjalanana ke Malaysia, Bangladesh, Indonesia dan kepulauan Maldives, ‘’

BY 4adminEdited Mon,23 Oct 2023,01:53 PM

Tel Aviv, SPNA - Dewan Keamanan Nasional Israel menginstruksikan kepada warganya untuk  segera angkat kaki dari Yordania  dan Mesir serta melarang bepergian ke Maroko.

Dilansir Rt Arabic, Sabtu (21/10/2023), perintah tersebut dikeluarkan oleh Majelis Keamanan Nasional Israel dan Kantor Perdana Menteri serta Kemenlu Israel menyusul perang dan agresi ke Jalur Gaza.

“Akibat perang yang masih terus berlangsung, aksi demo anti-Israel meningkat dalam beberapa hari terakhir di beberapa negara khususnya di negara-negara Timur Tengah. Warga Israel juga dilarang melakukan perjalanana ke Malaysia, Bangladesh, Indonesia dan kepulauan Maldives, ‘’ tulis laporan tersebut.

Sebelumnya stasiun TV Israel melaporkan bahwa Tel Aviv telah menon-aktifkan Kedutaannya di Timur Tengah, Bahrain, Yordania, Mesir dan Turki.

(T.RS/S:Rt Arabic)

leave a reply
Posting terakhir

Suriah Serukan Israel Angkat Kaki Dari Golan

Dalam Sidang Dewan HAM PBB ke 45, Rabu (30/10), dia mengatakan bahwa Pemerintah Israel masih terus melakukan praktek penggusuran terhadap warga Suriah di dataran Golan yang diduduki serta memberlakukan aturan semena-semana yang melanggar hak-hak dasar bagi warga.